Aneka resep makanan indonesia dan tradisional nusantara

Resep dan Cara Membuat Pukis Pandan Lezat

Resep dan Cara Membuat Pukis Pandan Lezat

Resep Pukis Pandan

Resep terbaru dari aneka resep adalah kue pukis pandan lezat, kue ini lembut, enak dan bergizi. sangat cocok sebagai teman minum teh pada saat anda sarapan atau disore hari. Bagi anda yang ingin membuat kue pukis pandan yang disukai oleh orang dewasa dan anak anak bisa mencoba resep dari kami dibawah ini.

Bahan yang harus kita siapkan:


  • 150 gr gula pasir
  • 250 gr terigu 
  • 3 butir telur 
  • 1/2 sendokteh essence vanilla
  • 1 sendokteh emulsifier (SP/TBM/Ovalette)  
  • 1/4 sendokteh garam
  • 1 sdt ragi instant atau yeast (fermipan atau saaf instant),1,5 sendokteh pasta pandan
  • 65 gram margarin, lelehkan kemudian dinginkan
  • 350 cc santan sedang kentalnya
  • 50 cc susu kental manis putih

Bahan untuk membuat topping: Keju  dipotong-potong memanjang

Cara membuat kue pukis pandan:

  • Pertama-tama kita ayak tepung terigu kemudian sisihkan. 
  • Campur santan + pasta pandan kemudian sisihkan.
  • Kocok telur, emulsifier, gula pasir & garam dengan mixer kecepatan tinggi sampai mengembang, kaku & kental serta berwarna putih. Setelah itu masukkan essence vanilla dan kocok sampai rata.
  • Kecepatan mixer turunkan hingga paling rendah, kemudian masukkan 1/3 bagian terigu dan kocok rata sebentar. 
  • Masukkan 1/2 bagian santan kemudian kocok sampai rata. Begitu sterusnya selang-seling terigu & santan dan akhiri dengan terigu, setlh seleai matikan mixer.
  • Masukkan ragi, margarin cair sedikit demi sedikit, dan susu kental manis kemudian aduk sampai rata.
  • Diamkan adonan selama 20-30 menit.
  • Panaskan cetakan kue pukis yang telah dioles minyak atau margarin dengan api sedang jika sudah pans kecilkan api.
  • Tuang adonan setinggi 3/4 dari cetakan. 
  • Tutup cetakan dan tunggu sampai kue setengah matang (kurang lebih 3 mnt) kemudian berikan topping pada bagian permukaan. Seteah selesai tutup kembali & masak hingga matang.
  • Angkat & keluarkan kue dari cetakan, selagi masih panas olesi permukaan kedua sisi kulit pukis dengan margarin, agar kulit pukis tidak kering dan mengeras setelah dingin .
  • Kue pukis siap dihidangkan.
Demikianlah resep cara membuat kue pukis pandan yang nikmat & lezat. selamat mencoba dirumah bunda. Temukan puluhan resep kue dan masakan lezat lainnya yang bis anda coba dan hidangkan untuk keluarga tercinta hanya dari blog http://resep4masak.blogspot.com/

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep dan Cara Membuat Pukis Pandan Lezat